Magister Ilmu Kedokteran Klinis FKKMK UGM- Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Klinis kembali mengadakan kegiatan Medical Public Speaking Training bagi mahasiswa dengan topik How to Effectively Deliver Health Messages. Kegiatan akan berlangsung selama 2 hari yaitu pada kamis-jumat, tanggal 18-19 Maret 2021. Mahasiswa yang mengikuti pelatihan ini adalah mahasiwa angkatan 2020/2021 Genap. Pada hari pertama akan ada 26 mahasiswa yang mengikuti, dan pada hari kedua akan ada 25 mahasiswa. Magister Ilmu Kedokteran Klinis menggandeng Cornellia & Co, PR and Marketing agency, yang menguasai Public Relations dan Marketing Communication.
Para mahasiswa dilatih untuk bisa melakukan komunikasi secara efektif. Soft skill in sangat penting dan dibutuhkan mahasiswa baik dalam kegiatan belajar, maupun sebagai bekal bagi mahasiswa setelah lulus. Diharapkan para mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Program Studi Magister Ilmu Kedokteran Klinis terus berupaya dan berinovasi dengan kegiatan-kegiatan untuk meningkatkan kompetensi mahasiswa.